Home / DPRD Kota Ambon

Rabu, 21 Agustus 2024 - 18:08 WIB

Gaspersz : 11 September 2024, 35 Anggota DPRD Siap Dilantik

Ambon, Pusartimur.com- Pada tanggal 11 September 2024 mendatang, 35 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Ambon akan dilantik.

Pernyataan ini diakui Sekertaris DPRD Kota Ambon, Apries Gaspersz kepada awak media di Ambon saat konfrensi pers, Rabu (21/8/2024).

Diakui, terhitung 20 hari kedepan 35 anggota DPRD periode 2024-2029
dengan seluruh kelengkapan administrasi telah siap.

“Hal ini pasti karena berdasarkan Hasil koordinasi dengan KPU, yang mana semua persyaratan telah selesai, jadi tidak ada lagi anggota yang belum siap kelengkapannya,” akuinya.

Baca Juga  OJK Maluku Siap Awasi Koperasi Simpan Pinjam dengan Sistem Open Loop di Tahun 2025

Dikatakan, seluruh kegiatan untuk pelantikan telah dipersiapkan secara baik. Untuk itu, diharapakan, semuanya secara bersama-sama mensukseskan pelantikan DPRD, serta berdoa serta ucapan terimakasih kepada anggota lama atas suruh kinerja dalam membangun Kota Ambon.

“Kiranya proses pelantikan yang akan dilakukan nanti dapat berjalan dengan baik,” harapnya.

Baca Juga  Solusi Parkir, Kemacetan, dan Penataan Terminal di Kota Ambon, Far-Far:  Komisi III DPRD Dorong Aksi Nyata

Ditambahkan, bagi anggota DPRD yang maju sebagai calon kepala daerah tetap akan dilantik, karena sebelum ditetapkan sebagai Calon kepala daerah mereka memiliki hak untuk dilantik.

“Ada satu anggota yakni Elly Toisutta yang akan maju sebagai Calon Wakil Walikota Ambon. Jadi, setelah ditetapkan sebagai Calon oleh KPU, baru beliau bisa mengundurkan diri sebagai anggota DPRD Kota Ambon,” jelasnya. (PT-01).

Share :

Baca Juga

DPRD Kota Ambon

Gunawan : Dishub Harus Tegas Tertibkan Terminal Bayangan di Kota Ambon

DPRD Kota Ambon

Tamaela Sambut Lengkapnya Anggota DPRD, Siap Bersinergi untuk Kota Ambon

DPRD Kota Ambon

DPRD Kota Ambon Dorong Sinkronisasi Data BPJS Ketenagakerjaan dan Kesehatan

DPRD Kota Ambon

DPRD Kota Ambon Desak Pemindahan Kepala Sekolah SD Negeri 90 Demi Stabilitas Pendidikan

DPRD Kota Ambon

Komisi I Fokus Awasi Perusahaan yang Tidak Sesuai UMK di Kota Ambon

DPRD Kota Ambon

Esok, Bodewin Mailuhu Resmi Dilantik sebagai Anggota DPRD Kota Ambon

DPRD Kota Ambon

Perjuangan Warga RT 01/001 Hative Kecil untuk Talud: Respon Positif dari DPRD Ambon

DPRD Kota Ambon

DPRD Ambon Sambut Kapolresta yang Baru