Home / Economy

Rabu, 21 Mei 2025 - 15:08 WIB

Pasca Kebakaran, Dinsos Ambon Dirikan Dapur Umum

Ambon, PT– Dinas Sosial (Dinsos) Kota Ambon mendirikan dapur umum darurat untuk membantu para korban kebakaran yang terjadi di kawasan padat penduduk, Jalan Gajah Atas RT 002/RW 003, Benteng Atas (Bentas), Kelurahan Nusaniwe, Kecamatan Nusaniwe, pada Minggu malam, 19 Mei 2025.

Langkah ini diambil sebagai tindak lanjut dari penetapan status Siaga Darurat Bencana oleh Pemerintah Kota Ambon selama 14 hari, menyusul peristiwa kebakaran dan longsor yang melanda wilayah tersebut.

Baca Juga  PT Jasa Raharja Gelar Aksi Ramadan 2025 di Yogyakarta, Ajak Insan Jasa Raharja Adaptif Menjalani Perubahan dan Transformasi

“Dari hasil rapat penanganan bencana tadi pagi, diputuskan untuk segera mendirikan dapur umum. Kami langsung bergerak cepat untuk menyediakan makanan layak bagi para korban terdampak,” ungkap Imelda Tahalele, Plt Kepala Dinas Sosial Kota Ambon, Rabu (21/5/2025).

Dapur umum tersebut telah beroperasi sejak Selasa (20/5/2025), menggunakan tenda bantuan dari BPBD Kota Ambon dan berlokasi langsung di area pemukiman terdampak. Dapur ini dirancang untuk melayani 81 jiwa korban kebakaran yang saat ini membutuhkan bantuan makanan harian.

Baca Juga  Konsisten Dorong Pengembangan Talenta Muda di Era Digital, Indosat Gelar Seminar di Universitas Pattimura

“Hanya satu dapur umum yang didirikan karena kapasitasnya sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan makan semua korban. Setiap hari staf kami memasak dan membungkus makanan sejak pagi,” jelas Imelda.

Dinsos Kota Ambon memastikan bahwa makanan yang diberikan di dapur umum telah memenuhi standar kelayakan untuk menjamin kebutuhan gizi para korban selama masa tanggap darurat. (PT)

 

Share :

Baca Juga

Economy

Jasa Raharja dan Diltantas Polda Maluku Bersinergi Pencegahan Kecelakaan Lalu Lintas di Kota Ambon

Economy

Nikmati Relaksasi Optimal di Marzanie SPA and Wellness, Swiss-Belhotel Ambon

Economy

Dorong Edukasi dan Literasi Masyarakat Terkait Akses Keuangan, OJK Gelar MFD 2024

Economy

Pertamina Patra Niaga Suplai BBM Dukung Program Mudik Gratis Pemerintah Provinsi, Mudik Natal Dijamin Aman dan Nyaman bagi Masyarakat Papua

Economy

Per 1 Oktober 2024, Pertamax Series dan Dex Series Turun Harga di Papua Maluku

Economy

Pertamina Apresiasi Pengawasan Subsidi di Jayapura dan Manokwari

Economy

PEMERIKSAAN KESEHATAN UNTUK PENGGUNA JASA BANDARA

Economy

Pertamina Patra Niaga Papua Maluku Tingkatkan Kehandalan Distribusi Antisipasi Cuaca Akhir Tahun