Home / Economy / Kota Ambon

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 14:19 WIB

Walikota Ambon: Dalam Keterbatasan, Pemkot Tetap Berkomitmen Memberikan Pelayanan Terbaik

Ambon, PT- Walikota Ambon,  Bodewin M. Wattimena menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada Wakil Menteri Dalam Negeri, Kang Bima Arya, serta Gubernur Maluku, Hendrik Lewerissa, atas kehadiran mereka dalam kegiatan Festival Benteng Victoria dan kunjungan ke Command Center Pemerintah Kota Ambon.

Dalam kunjungan tersebut, Wamen Bima Arya memberikan apresiasi terhadap upaya Pemerintah Kota Ambon dalam meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat melalui Call Center 112, meskipun fasilitas Balai Kota saat ini masih terbatas.

“Pak Wamen mengapresiasi upaya Pemkot Ambon yang terus berinovasi meningkatkan pelayanan kepada masyarakat lewat Call Center 112, meski kondisi kantor belum memadai,” ujar Walikota Bodewin Wattimena, Jumat, 17 Oktober 2025.

Wamen Bima Arya sempat memberikan tanggapan santai namun penuh makna saat melihat kondisi kantor Walikota Ambon.

Baca Juga  Terobosan Atasi Tunggakan Iuran, BPJS Kesehatan Sempurnakan Program Cicilan dan Endowment Fund

“Pak Wali, kantor Walikota seperti ruko ya?” ujar Bima Arya, disambut tawa hangat dari jajaran Pemerintah Kota Ambon.

Walikota Bodewin Wattimena menjawab dengan jujur bahwa kondisi Balai Kota Ambon saat ini memang sudah tidak representatif, karena tidak mampu lagi menampung jumlah pegawai yang terus bertambah.

“Beginilah keadaan Balai Kota kami, Pak Wamen. Sudah tidak representatif karena tidak mampu menampung jumlah pegawai saat ini,” jawab Walikota.

Meski menghadapi keterbatasan infrastruktur dan sarana prasarana, Walikota menegaskan bahwa seluruh jajaran Pemerintah Kota Ambon akan terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

“Pesannya, walaupun dalam keterbatasan infrastruktur dan sarana prasarana, Pemkot Ambon terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada warga Kota Ambon,” ungkapnya.

Baca Juga  Jasa Raharja Perkuat SDM Lewat International Exposure Program Bersama Unpad EdEx dan Deakin University Lancaster University Indonesia

Ia juga memberikan semangat kepada seluruh ASN dan pegawai di lingkup Pemkot Ambon untuk tetap bekerja dengan dedikasi tinggi dan ketulusan hati.

“Tetap semangat jajaran Pemkot Ambon. Terus melayani dengan hati yang tulus. Beta par Ambon… Ambon par samua,” tutup Walikota dengan penuh semangat.

Kunjungan Wakil Menteri Dalam Negeri dan Gubernur Maluku berlangsung dalam rangka Festival Benteng Victoria, yang menjadi bagian dari upaya Pemkot Ambon mempromosikan warisan sejarah dan kebudayaan Kota Ambon.

Selain itu, peninjauan ke Command Center juga menjadi momentum penting dalam memperkuat sistem digitalisasi pelayanan publik, termasuk pengaduan dan penanganan darurat melalui Call Center 112. (PT)

Share :

Baca Juga

Economy

Jaga Standar Layanan, Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Turun Langsung Pantau SPBU

Kota Ambon

InJourney Airports Resmi Turunkan PSC Sebesar 50% di Seluruh Bandara Selama Angkutan Nataru Guna Dukung Penurunan Harga Tiket Pesawat

Economy

Ambon Siap Resmikan Mall Pelayanan Publik, Tukloy : Permudah Layanan Perizinan dan Dukung Smart City

Kota Ambon

KEJAKSAAN TINGGI MALUKU GELAR DONOR DARAH

Kota Ambon

399 Penyandang Disabilitas Rayakan Natal Bersama GPM : Damai Kristus Menguatkan, Disabilitas Bukan Batasan

Kota Ambon

PENYIDIK PIDSUS KEJATI MALUKU, RESMI TAHAN 2 TERSANGKA KASUS KORUPSI TALUD PENGENDALIAN BANJIR DI KABUPATEN BURU

Kota Ambon

Tetap Semangat di Hari Kelima, Wattimena  Siap Menuju Indonesia Emas 2045

Kota Ambon

Bandara Pattimura Ambon Berikan Bantuan Makanan Tambahan Untuk Balita Stunting