Home / Uncategorized

Senin, 2 September 2024 - 13:57 WIB

Songsong Usia ke- 449 Tahun, Pemkot Gelar Doa Untuk Ambon

Ambon, Pusartimur.com- Menyongsong Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Ambon yang ke-449 Tahun pada tanggal 7 September 2024 mendatang, Pemerintah Kota menggelar doa untuk Ambon bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), Senin (2/9/2024).

Doa untuk Ambon digelar pada dua tempat yang berbeda yakni untuk Umat Kristen berlokasi di Gereja Maranatha dan umat Islam di Gedung Ashari Ambon.

Penjabat Walikota Ambon, Dominggus Kaya mengatakan, Doa untuk Ambon adalah sebuah momentum dalam kebersamaan menyadari Kota Ambon ini memang harus didasarkan dalam doa itu kepentingannya.

Baca Juga  Pengukuhan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Ambon dan Pelantikan Pengurus Masa Bakti 2025-2030

“Kenapa, karena sebagai manusia kita juga menyadari di atas atau di luar kekuasaan ada kuasa lain yang lebih besar yaitu kuasa Tuhan Allah,” akuinya.

Ia mengakui, doa untuk Ambon ini sebagai bentuk kita merefleksikan diri, agar kerja-kerja kedepan berjalan dengan baik, terutama dalam tahap-tapah memasuki Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak.

Baca Juga  KPUD SBB Resmi Tetapkan Asri Arman dan Selfinus Kainama sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten SBB

“Pemerintah Kota Ambon berharap Pilkada pada tanggal 27 November 2024 berjalan dengan segala baik, sehingga kedepan akan ada pemimpin Walikota dan Wakil Walikota yang baru untuk memimpin negeri ini sesuai dengan apa yang menjadi pilihan rakyat,” tandasnya. (PT-01).

Share :

Baca Juga

Uncategorized

SEKDA SERAHKAN LKPD UNAUDITED KE BPK PERWAKILAN MALUKU

Uncategorized

KANTOR PENCARIAN DAN PERTOLONGAN AMBON GELAR PELATIHAN TEKNIS POTENSI SAR TEKNIK PERTOLONGAN DI AIR

Uncategorized

KPUD SBB Resmi Tetapkan Asri Arman dan Selfinus Kainama sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten SBB

Uncategorized

Peringati HUT ke-79 Provinsi Maluku, DPRD Geler Paripurna Istimewa

Uncategorized

MAKI Menduga David Glen Sengaja Rintangi Proses Penyelidikan TPPU Eks Gubernur Malut

Uncategorized

LEKRANSY :PERBAIKAN JALAN SITANALA KELURAHAN WAINITU, KEWENANGAN PROVINSI

Uncategorized

Pemkot Ambon Alokasikan Rp 80 Juta untuk Resepsi Pelantikan Wali Kota di Jakarta

Uncategorized

Hujan Deras dan Angin Kencang di Ambon: Pohon Tumbang, Kemacetan, dan Listrik Padam