Home / Economy

Senin, 21 April 2025 - 09:36 WIB

Layanan Telkomsel & IndiHome di Maluku Kembali Normal Setelah Perbaikan SKKL Ruas Namlea – Sanana Selesai

Ambon, PT- Telkomsel bersama PT Telkom Indonesia mengumumkan bahwa layanan jaringan broadband Telkomsel 4G/LTE dan IndiHome di wilayah Kabupaten Buru, Kabupaten Buru Selatan, dan Kabupaten Seram Bagian Barat, Maluku, telah kembali normal.

Hal ini menyusul selesainya proses pemeriksaan fisik dan perbaikan Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL) ruas Namlea – Sanana yang berlangsung sejak 12 April hingga 20 April 2025.

Pekerjaan pemulihan ini dilakukan sebagai langkah tanggap dalam memastikan kualitas jaringan tetap andal dan stabil untuk mendukung kebutuhan komunikasi digital pelanggan di wilayah tersebut.

Baca Juga  November 2024,  Maluku Alami Inflasi Sebesar 2,23 Persen secara YoY

General Manager Region Network Operations and Productivity Telkomsel Maluku and Papua, Yasrinaldi, menyampaikan bahwa proses perbaikan telah selesai pada Senin, 21 April 2025, dan seluruh layanan kini telah pulih sepenuhnya.

“Kami mengucapkan terima kasih atas kesabaran serta kepercayaan pelanggan selama proses pemulihan jaringan berlangsung. Komitmen Telkomsel adalah terus menghadirkan pengalaman digital terbaik melalui jaringan yang andal,” ujar Yasrinaldi.

Baca Juga  BI Maluku Dorong Produksi Pangan Lokal dan Percepatan Digitalisasi Jelang Nataru

Telkomsel dan IndiHome terus berinovasi dan meningkatkan kualitas layanan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan, baik di wilayah perkotaan maupun pelosok Nusantara. Untuk informasi lebih lanjut mengenai produk dan layanan Telkomsel dan IndiHome, pelanggan dapat:

Mengunjungi titik layanan GraPARI terdekat

Menghubungi Customer Service Telkomsel di 188

Mengakses kanal resmi Telkomsel:

Facebook Telkomsel

X/Twitter @telkomsel

Instagram @telkomsel. (PT)

 

 

Share :

Baca Juga

Economy

Laporkan LKPM Triwulan III 2025, Pemkot Himbau Pelaku Usaha

Economy

GUBERNUR GELAR PERTEMUAN BAHAS DIGITALISASI

Economy

Purwantono: Sinergi dan Transformasi Kunci Pelayanan Angkutan Penyeberangan yang Berkeselamatan

Economy

Pelita Air Resmikan Penerbangan Perdana Rute Jakarta – Makassar – Ambon

Economy

Tim Pembina Samsat Provinsi Maluku Gelar Rapat Pembahasan Rencana Kerja Tahun 2025

Economy

Peringati HUT Ke-67, Pertamina Gelar Aksi Donor Darah di Kantor Regional Papua Maluku

Economy

DLHP Gandeng  PT API Bandara Internasional Pattimura Dalam Program Beli Sampah Plastik

Economy

Dewi Aryani Suzana : Jasa Raharja Wujudkan Aksi Nyata Pembinaan Desa Keselamatan di NTB melalui Program BETA