Home / Economy

Senin, 16 Desember 2024 - 14:37 WIB

CSR Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Gelar Pelatihan SDM Kelompok Desa Tangguh Bencana Negeri Laha: Penanganan Pertama Pada Keadaan Darurat

Fakfak, Puaartimur.com — Sebagai langkah strategis dalam memperkuat kapasitas masyarakat menghadapi situasi darurat, CSR Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku melalui Aviation Fuel Terminal (AFT) Pattimura Ambon menggelar Pelatihan SDM Kelompok Desa Tangguh Bencana Negeri Laha di Balai Dusun Air Manis, Negeri Laha, Kecamatan Teluk Ambon, Kota Ambon, Provinsi Maluku.

AFT Pattimura Ambon berkolaborasi dengan perangkat Negeri Laha, Saniri, Tim Desa Wisata Negeri Laha, serta Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Maluku dengan melibatkan fasilitator profesional, yaitu Bapak Liberth Salakoly dan Ibu Maya Paliama.

Edi Mangun selaku Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku mengatakan, tujuan dari pelatihan ini sebagai bentuk peningkatan kesiapan masyarakat dalam memberikan pertolongan pertama pada keadaan darurat, khususnya saat terjadi bencana alam atau kecelakaan di lingkungan sekitar.

“Tujuan Pertamina dalam menggelar kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesiapan masyarakat dalam memberikan pertolongan pertama saat keadaan darurat atau bencana alam,” kata Edi.

Baca Juga  Apresiasi Mitra Kerja, Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Gelar Pertamina Papua Awards 2024

Kegiatan tersebut digelar dalam dua sesi. Sesi pertama berfokus pada pemaparan teori terkait prosedur dan langkah-langkah pertolongan pertama. Dan dilanjutkan pada sesi kedua, dengan dilaksanakan praktik langsung dengan mempraktikkan teknik CPR (resusitasi jantung-paru), pembalutan luka untuk mengatasi perdarahan, serta penanganan patah tulang.

Latihan ini bertujuan agar masyarakat dapat mengasah keterampilan secara praktis. Peserta tidak hanya berlatih menggunakan peralatan standar, tetapi juga dibimbing untuk menggunakan bahan-bahan alami disekitar.

Masyarakat diajarkan untuk membuat bidai dari kayu sekitar, membalut luka menggunakan pakaian atau kain darurat, serta membangun tandu darurat dari daun pelepah kelapa, batang bambu dan kain selimut. Metode ini penting agar masyarakat dapat tetap bertindak cepat meski dalam situasi terbatas tanpa peralatan medis yang memadai.

Pelatihan ini dihadiri oleh seluruh RT dan RW di Negeri Laha, perangkat Negeri, anggota Saniri dan Tim Desa Wisata Negeri Laha. Keterlibatan penuh dari pemangku kepentingan ini menunjukkan adanya komitmen bersama untuk memperkuat kapasitas kelompok DESTANA (Desa Tangguh Bencana) Negeri Laha.

Baca Juga  Formasi CPNS 2024 Dibuka, Pj. Walikota Ambon : Quota Capai 1.264 Formasi

“Ini menjadi bukti kolaborasi yang erat antara lembaga pemerintahan dan masyarakat menjadi kunci dalam menciptakan komunitas yang memiliki kesiapan deteksi dini dan respons cepat terhadap potensi bencana,” lanjutnya.

Sebagai langkah ke depan, pelatihan ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin untuk menciptakan budaya kesadaran tanggap bencana. Diharapkan juga bahwa kader pertolongan pertama yang telah dilatih mampu berbagi pengetahuan kepada masyarakat lain di Negeri Laha.

Dengan demikian, Negeri Laha dapat menjadi model desa tangguh bencana yang mampu bertahan dalam situasi darurat, melindungi keselamatan warganya, dan menciptakan ekosistem masyarakat yang lebih siaga terhadap bencana. Kerja sama lintas pemangku kepentingan dalam pelatihan ini mempertegas komitmen Negeri Laha dalam membangun masyarakat yang sadar dan tanggap terhadap risiko bencana.

“Dengan keterampilan baru yang dimiliki masyarakat, diharapkan Negeri Laha akan menjadi contoh desa tangguh yang mandiri dalam menghadapi situasi darurat,” tutupnya. (PT)

Share :

Baca Juga

Economy

Menkop Serahkan Daftar Koperasi Jasa Keuangan ke OJK, Dorong Pengawasan dan Penguatan Sesuai UU P2SK

Economy

Perluas Sosialisasi Program JKN, BPJS Kesehatan Cabang Ambon Kunjungi Desa Saparua

Economy

Kepala Jasa Raharja Kantor Wilayah Maluku Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Angkutan Mudik Lebaran 2025

Economy

OJK dan Kemenko PMK Bersinergi Tingkatkan Literasi Keuangan Pelajar Indonesia

Economy

OJK Terima Daftar 21 Koperasi Open Loop dari Kemenkop Sesuai Amanat UU P2SK

Economy

Potensi Keindahan Alam dan Pertumbuhan Pasar Modal di Maluku

Economy

AKSI BANDARA PATTIMURA TURUT SERTA MENGURANGI PEMANASAN GLOBAL DALAM KEGIATAN “EARTH HOUR” 2025

Economy

OJK MALUKU LUNCURKAN “DESAKU CAKAP KEUANGAN” DI NEGERI TIAL