Home / Headline

Jumat, 19 Desember 2025 - 08:12 WIB

Bimtek ADPTK Bawa Manfaat bagi Pengelola Data Pendidikan SMA

AMBON, PT. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku, di era transformasi digital, terus meningkatkan kualitas pengelolaan data pendidikan melalui pelaksanaan Bimbingan Teknis (Bimtek) Aplikasi Data Pendidik dan Tenaga Kependidikan (ADPTK) bagi jenjang SMA/SMK dan sederajat di Provinsi Maluku.

Kegiatan ini bertujuan menjawab kebutuhan pengelolaan sistem aplikasi data pendidik dan tenaga kependidikan secara lebih akurat, terintegrasi, dan berbasis analisis.

“Program dan kegiatan Bimtek ADPTK tahun 2025 ini berbeda dengan Bimtek yang dilaksanakan pada tahun 2024 lalu,” ujar peserta Bimtek ADPTK Dinas Pendidikan Maluku, Jul Sety, kepada wartawan di Ambon, Kamis (18/12/2025).

Jul mengakui, kegiatan bimbingan teknis yang dilaksanakan Dinas Pendidikan Provinsi Maluku memberikan manfaat yang sangat besar bagi para operator sekolah dalam mengelola data pendidik dan tenaga kependidikan di masing-masing satuan pendidikan.

Baca Juga  KPU SBB Gelar Rapat Pleno Terbuka untuk Pengambilan Nomor Urut

Peserta Bimtek asal Kabupaten Maluku Barat Daya itu menjelaskan, materi yang disampaikan bersifat teknis dan aplikatif, sehingga mampu mengubah pola pengelolaan data melalui menu aplikasi ADPTK versi terbaru.

“Kegiatan ini benar-benar bermanfaat. Pada tahun 2024 lalu kami belum memahami cara membuat besetting guru dengan benar, namun sekarang kami diajarkan secara detail dan sistematis,” ungkap Jul.

Ia menambahkan, sebelumnya pengisian data besetting guru sering dilakukan secara seadanya ketika diminta oleh Dinas Pendidikan. Namun melalui Bimtek kali ini, peserta dibekali pemahaman analisis data yang tepat.

“Sekarang kami tahu bahwa pengolahan data harus melalui analisis, bukan asal mengisi,” katanya.

Menurut Jul, aplikasi ADPTK tidak hanya memuat data guru, tetapi juga dilengkapi menu analisis yang mampu memetakan kebutuhan guru berdasarkan data yang diinput.

Baca Juga  Wabup Buru: Penataan Birokrasi, Ekonomi, dan Tata Ruang Kota Namlea Jadi Prioritas 100 Hari Kerja

“Dari analisis tersebut, kita bisa mengetahui kebutuhan guru di sekolah secara lebih akurat,” jelasnya.

Selain itu, Bimtek ADPTK tahun 2025 juga dilengkapi dengan tugas lanjutan bagi peserta, berbeda dengan tahun sebelumnya yang hanya bersifat pelatihan tanpa tindak lanjut.

“Kegiatan Bimtek kali ini benar-benar serius dan sangat bermanfaat bagi kami semua,” tegasnya.

Sebagai operator pengelola data pendidik dan tenaga kependidikan di sekolah, Jul menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Maluku, khususnya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, atas kesempatan yang diberikan untuk meningkatkan kompetensi melalui Bimtek ADPTK.

“Saya sangat berterima kasih karena melalui kegiatan ini kami benar-benar dibekali kemampuan teknis pengelolaan ADPTK yang lebih baik,” pungkasnya. (PT)

Share :

Baca Juga

Headline

Pendataan Pengguna Pertalite dengan QR Code, Upaya Pertamina Patra Niaga Wujudkan Subsidi Tepat

Headline

Jasa Raharja Selenggarakan IFG Legal Forum, Perkuat Integritas dan Peran In-House Counsel dalam Opini Hukum

Headline

Enam Guru SMPN 7 Malteng Masuk Masa Purnabakti

Headline

Wali Kota Ambon  Tinjau Lokasi Longsor di Batu Merah dan Batu Koneng

Headline

Kembangkan olahraga dirgantara, Pengukuhan Pengurus FASIDA Provinsi Maluku Masa Bakti 2024-2028

Headline

PERKEMI Kota Ambon Kukuhkan Badan Pengurus Dojo Angkasa Pattimura Ambon Periode 2025–2029

Headline

Barends: Tidak Dibenarkan Ada Pemotongan Dana Bantuan Pendidikan bagi Siswa

Headline

Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kebakaran Kapal Motor Barcelona V di Perairan Pulau Talise Minahasa Utara