Home / Headline

Sabtu, 28 Desember 2024 - 14:23 WIB

50 KPM Terima BLT dari Pemo Bombay

Elat, Pusartimur.com – Sebanyak 50 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari Ohoi Bombay Kecamatan Kei Besar Kabupaten Maluku Tenggara, telah menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Pemerintah Ohoi (Pemo) berlangsung di Balai Ohoi setempat, Sabtu (28/12-2024).

Pj. Bombay Beny Jeuyanan mengawali penyerahan bantuan tersebut mengatakan, seharusnya jumlah penerima BLT dimaksud hanya 50 orang saja namun sesuai kondisi di Ohoi maka pihaknya membuat kebijakan untuk penambahan 50 sehingga jumlahnya menjadi 100 orang.
” Sebenarnya sesuai data yang terima BLT ini lima puluh orang saja, tapi karna melihat kondisi di Ohoi ini maka kami buat kebijakan, jadi yang terima semua berjumlah seratus orang, nanti setiap orang terima sembilan ratus ribu, dan nanti lima puluh orang yang punya nama di daftar (data penerima) mereka yang tanda tangan untuk laporan, ” sebut Pj Jeuyanan

Kata Pj Jeuyanan, selain alokasi dana untuk BLT, ada sejumlah kegiatan lain diantaranya,  Pemberdayaan, kegiatan fisik berupa perbaikan sarana dan prasarana air bersih, dan pembuatan jalan setapak.

Baca Juga  Reses Perdana Nita Bin Umar di Kota Ambon: Keluhan Warga Soal Sampah dan Drainase Jadi Fokus Utama

Menyikapi tentang data sebenarnya jumlah yang berhak menerima BLT, dan kebijakan yang dibuat Pemo Bombay saat ini maka Jeuyanan berjanji dalam waktu dekat pihaknya akan melakukan pendataan ulang dan mengevaluasi kembali data-data penerima berbagai jenis bantuan yang ada, sekaligus mengantisipasi kemungkinan ada pendobolan bantuan bagi warga.
” Dalam waktu dekat kami akan mendata dan evaluasi kembali data (warga)  penerima semua jenis bantuan yang ada, jangan sampai ada yang terima dobol (jenis bantuan yang lain, ” cetusnya

Pj Beny yang juga Staf pengajar di Politeknik Perikanan negeri Tual ini mengharapkan agar bersama warga duduk secara kekeluargaan membicarakan kepentingan Ohoi kedepan.
” Yang diprioritaskan adalah kita hrs dduk bersama untuk bahas kepentingan Ohoi ini kedepan, ” ujarnya singkat

Baca Juga  Pormes : Fraksi Partai Golkar Apresiasi Kinerja Penjabat Walikota Ambon dan Suksesnya Pemilukada

Senada dengan Pj Jeuyanan, Plt. Camat Kei Besar Longginus Farneubun, S.Pd saat menghadiri acara pembagian BLT tersebut mengatakan, harus ada kerja sama warga dengan Pemerintahan Ohoi untuk kemajuan Ohoi ini, terutama berpikir tentang mempersiapkan masa depan dan sumberdaya anak-anak sebagai generasi penerus.
” Saya minta ada kerja sama warga dengan pemerintah Ohoi untuk kemajuan Ohoi ini (Bombay) ini kedepan, terutama masa depan anak-anak kita dan keluarga, ” harapnya

Pada kesempatan yang sama Plt Camat Farneubun minta kepada Pj Kepala Ohoi Beny Jeuyanan agar segera memproses Kepala Ohoi yang Definitif.
” Saya minta Pj. Kepala Ohoi untuk segera mempersiapkan calon kepala Ohoi definitif, sehingga pengelolaan pemerintahan Ohoi ini dapat berjualan secara baik, ” harapnya.

Hadir pula Kapolsek Kei Besar Iptu. Hj. Rahman, Sekcam Kei Besar Jason Faref, S.Sos, tokoh Adat, dan tokoh agama, serta (Badan Pemerintah Ohoi (BPO). (PT)

Share :

Baca Juga

Headline

IPM Maluku Meningkat, PAMA: Bukti Nyata Kinerja Insum Sangadji

Headline

Manfaatkan Digitalisasi,.Plh Sekda Harap Instansi Pemerintah Sederhanakan Pelayanan Publik

Headline

PT Jasa Raharja Paparkan Kebijakan untuk Persiapan Pelaksanaan Operasi Ketupat 2025 pada Rakor Lintas Sektoral bidang Operasional 2025

Headline

Jasa Raharja Menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Salawaku 2025

Headline

SHOLAT IDUL FITRI 1 SYAWAL 1446 H / 2025 M, RIBUAN MASYARAKAT PADATI LAPANGAN MERDEKA AMBON

Headline

Pemo Rahareng Atas Salurkan BLT Kepada 17 KPM

Headline

Kapolri Apresiasi Komitmen PT Jasa Raharja atas Sinergi dan Kolaborasi dalam Wujudkan Arus Mudik dan Balik Idu Fitri 2025

Headline

Korlantas POLRI dan PT Jasa Raharja Lanjutkan Survei Jalur di Jawa Timur dan Jawa Tengah, Singgahi Pertigaan Mengkreng di Kediri dan Solo