Home / Kota Ambon

Sabtu, 6 Juli 2024 - 20:23 WIB

Prajurit Tangkas Lanud Pattimura Juara IBCA-MMA Gubernur Maluku Cup II Tahun 2024

Ambon, Pusartimur.com – Prestasi gemilang kembali ditorehkan oleh Prajurit TNI AU dari Lanud Pattimura, Ambon. Pada Kejuaraan MMA Gubernur Cup II Provinsi Maluku tahun 2024, yang berlangsung di Tribun Lapangan Merdeka Kota Ambon, Maluku, Sabtu (6/7/2024).

Prajurit Tangkas Praka Nelles, prajurit tangguh dari Lanud Pattimura, berhasil meraih Juara 1 dalam kategori kelas 80Kg setelah mengalahkan lawan-lawannya di babak penyisihan.

Komandan Lanud Pattimura, Kolonel Pnb Jhonson Henrico Simatupang, M.Han, mengirimkan perwakilan prajuritnya untuk mengikuti kejuaraan bergengsi ini. Kejuaraan Daerah IBCA-MMA Piala Gubernur Maluku Cup II 2024 ini diikuti oleh peserta dari TNI/POLRI, masyarakat umum, mahasiswa, serta pelajar dari tingkat SD, SMP, dan SMA. Kompetisi berlangsung sengit di berbagai kategori kelas, yaitu 80Kg, 75Kg, dan 60Kg.

Baca Juga  Rivan A. Purwantono : Jasa Raharja Santuni Seluruh Korban Kecelakaan Lalu Lintas di GTO Ciawi 2, Bogor

Praka Nelles, yang memiliki jabatan sebagai Ta Pamfik Unit Paspom Satpomau Lanud Pattimura, menunjukkan ketangguhannya di atas ring dengan teknik dan semangat juangnya yang luar biasa. Kemenangan ini tidak hanya mengharumkan nama Lanud Pattimura, tetapi juga menjadi inspirasi bagi seluruh prajurit TNI AU dan masyarakat Maluku.

Baca Juga  PT Angkasa Pura I Beri Bantuan Ke Gereja GPM Tawiri

Keberhasilan ini menunjukkan bahwa prajurit Lanud Pattimura tidak hanya unggul dalam tugas-tugas militer, tetapi juga mampu berprestasi dalam bidang olahraga, khususnya MMA. Kolonel Pnb Jhonson Henrico Simatupang menyampaikan apresiasinya atas prestasi yang diraih Praka Nelles dan berharap kemenangan ini dapat memotivasi prajurit lainnya untuk terus berprestasi di berbagai bidang. (PT-02)

Share :

Baca Juga

Kota Ambon

Tatipikalawan :  Sepanjang 2025, Tercatat 1.243 Kejadian Bencana, Didominasi Tanah Longsor

Kota Ambon

Watubun: BalonKada Kader Incumbent Saja Yang Dapat Surat Tugas PDI-P

Kota Ambon

Dispora Kota Ambon Dukung Komunitas Tuli Wujudkan Kafe Mandiri: Bergerak Bersama untuk Indonesia Pung Bae

Kota Ambon

PJ GUBERNUR MALUKU PIMPIN RAPAT PERSIAPAN KUNKER WAPRES GIBRAN RAKABUMING RAKA

Economy

Pemerintah Kota Ambon Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok & Stabilitas Harga Menjelang Idul Fitri

Kota Ambon

“Dengan Natal Jika Kita Bersatu, Kehadiran Tuhan Itu Nyata” – Sukacita Natal di Bandara Pattimura Ambon

Kota Ambon

Sky-Bar Swiss-Belhotel Sajikan Moluccas Signature Lunch

Kota Ambon

Rayakan Penghargaan ASQ Awards 2023, PT Angkasa Pura Indonesia Cabang Bandara Pattimura Berbagi Sembako