Home / Kota Ambon

Senin, 20 Januari 2025 - 19:48 WIB

KAJATI TERIMA KUNJUNGAN SILATURAHMI PEJABAT BARU KAKANWIL KEMENTERIAN HUKUM MALUKU

Ambon, Pusartimur.com – Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku Agoes Soenanto Prasetyo, S.H.,M.H beserta jajaran menerima kunjungan Pejabat Baru Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Maluku Dr. Saiful Sahri, S.Sos.,M.H, bertempat diruang rapat Kantor Kejaksaan Tinggi Maluku, pada hari ini Senin (20/01/2025).

Kunjungan Kakanwil Kementerian Hukum didampingi oleh Kadiv Peraturan dan Perundang-undangan dan Pembinaan Hukum (PPPH) La Margono, S.H.,M.H, Kadiv Pelayanan Hukum Reza Aditiyas Ananda, S.H, Kabid Kekayaan Intelektual Abdul Malik Wagola, S.H, Kabid Administrasi Hukum Umum Sem Tanke, S.H.,M.Si, Kabid HAM M. Iqbal Tahalua, S.H.,M.H.

Dalam kunjungannya, Kakanwil Kementerian Hukum menyampaikan, kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas dan kolaborasi khususnya dalam bidang hukum serta mensosialisasikan Tugas Pokok dan Kewenangan Kementerian Hukum pasca pemisahan antara Hukum dan HAM yang merupakan kebijakan baru dari Presiden Prabowo Subianto.

Baca Juga  Lekransy Ajak Seluruh Pegawai Kristen Hadiri Natal Pemkot

Kakanwil menyebut, saat ini Kementerian Hukum lebih fokus pada pelayanan administrasi hukum umum, kekayaan intelektual, regulasi pada harmonisasi peraturan perundang-undangan, pembinaan hukum, hingga strategi kebijakan hukum.

“Kami berharap dengan adanya sinergi yang kuat dengan Lembaga Hukum Kejaksaan Tinggi Maluku, pelaksanaan tugas dan fungsi kami dapat berjalan lebih efektif dan efisien,” ujar Saiful.

Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku dalam tanggapannya mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kakanwil Kementerian Hukum Maluku di Kantor Kejaksaan Tinggi Maluku dan selamat bertugas di Provinsi Maluku, semoga kedepannya bisa saling mensupport dalam pelaksanaan tugas bersama jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah di Provinsi Maluku.

“Sebagai Pimpinan, saya mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kunjungan silaturahmi Bapak Dr. Saiful Sahri, S.Sos.,M.H sebagai Kakanwil Kementerian Hukum Maluku yang baru melaksanakan tugas di Provinsi Maluku, semoga kedepannya bisa saling mensupport untuk memperkuat penugasan dalam bidang hukum dan berkolaborasi dengan jajaran Forkopimda” Ungkap Kajati ASP.

Baca Juga  KAJATI MALUKU, TERIMA KUNJUNGAN SILATURAHMI KEPALA KANTOR BPJS TENAGA KERJA 

Saat menerima kunjungan tersebut, Kajati Maluku didampingi oleh Asisten Intelijen Rajendra D. Wiritanaya, S.H, Asisten Pidana Militer Kolonel Chk. Satar M. Hutabarat, S.H.,M.H, Asisten Pengawasan Rio Rizal, S.H.,M.H, Kepala Kejaksaan Negeri Seram Bagian Timur Edy Limbong, S.H.,M.H, Kepala Bagian Tata Usaha Ariyanto Novindra dan Para Koordinator antara lain Dr. Fadjar, S.H.,M.H, I Bagus Putra Gede Agung, S.H.,M.H, I Ketut Suarbawa, S.H.,M.H dan Petrus Napitupulu, S.H.,M.H. (PT)

Share :

Baca Juga

Kota Ambon

GUBERNUR BAHAS INVESTASI DENGAN KONSUL KEHORMATAN KERAJAAN BELANDA DI AMBON

Kota Ambon

ASINTEL KEJATI MALUKU BESERTA JAJARAN MENGIKUTI FGD, PERAN INTELIJEN KEJAKSAAN DALAM MENGANTISIPASI AGHT PAHAM EKSTRIMISME, RADIKALISME YANG MENGARAH PADA TERORISME

Headline

Gubernur Lantik Tiga Penjabat Daerah di Maluku

Kota Ambon

Danlanud Pattimura Terima Penghargaan dari Mensos

Hukum dan Kriminal

Kejati Maluku Terima Kunker dan Silaturahmi Danlantamal IX Ambon

Kota Ambon

Jasa Raharja Kanwil Maluku Lakukan Kunjungan Kerja Dan Silaturahmi Bersama Ketua DPRD Kabupaten Maluku Tengah

Kota Ambon

Kajati Maluku Laksanakan Upacara Apel Kehormatan dan Renungan Suci Di TMP Nasional Kapahaha

Kota Ambon

Ditlantas Polda Maluku Dan Jasa Raharja Cabang Maluku Melakukan Forum Komunikasi Lalu Lintas