Home / Economy

Selasa, 24 Juni 2025 - 17:28 WIB

Dorong Peningkatan Layanan JKN, Dewas BPJS Kesehatan Tinjau RS Siloam Ambon

Ambon, PT-  Dalam rangka mendorong peningkatan kualitas pelayanan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), Ketua Dewan Pengawas BPJS Kesehatan, Prof. Abdul Kadir, bersama Anggota Dewas, Regina Maria Wiwieng Handayaningsih, melakukan kunjungan kerja ke Rumah Sakit Siloam Ambon, belum lama ini.

Kunjungan ini bertujuan untuk mengevaluasi secara langsung kualitas layanan JKN di fasilitas kesehatan serta memastikan kesesuaian prosedur pelayanan dengan regulasi yang berlaku. Kegiatan tersebut turut didampingi oleh Deputi Direksi Wilayah IX, Rahmad Asri Ritonga, dan Kepala BPJS Kesehatan Cabang Ambon, Harbu Hakim.

Disambut hangat oleh Direktur dan jajaran manajemen Rumah Sakit Siloam Ambon, Prof. Kadir menyampaikan apresiasi atas komitmen rumah sakit dalam memberikan pelayanan kesehatan berkualitas kepada peserta JKN.

“Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk memastikan bahwa pelayanan kesehatan kepada peserta JKN terus ditingkatkan. Kami memberikan apresiasi kepada RS Siloam Ambon atas komitmennya dalam memberikan layanan yang prima,” ungkap Kadir.

Baca Juga  Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Jalin Kerja Sama dengan TNI Kodam XV/Pattimura

Dalam kesempatan itu, ia juga melakukan wawancara langsung dengan beberapa peserta JKN terkait pengalaman mereka saat menerima layanan. Mayoritas peserta menyampaikan kepuasan terhadap keramahan petugas serta alur pelayanan yang cepat dan efisien, tanpa diskriminasi.

Anggota Dewas, Regina Maria Wiwieng Handayaningsih, turut menekankan pentingnya sinergi antara BPJS Kesehatan dan rumah sakit mitra, serta kepatuhan terhadap regulasi layanan JKN.

“Kerja sama yang sudah baik ini harus terus dijaga. Setiap layanan JKN harus mematuhi regulasi agar pelayanan berjalan lancar tanpa hambatan,” ujar Wiwieng.

Selain berdialog dengan pasien, tim Dewas juga meninjau sejumlah fasilitas seperti loket pendaftaran rawat jalan peserta JKN dan fasilitas penunjang medis. Dalam kunjungan ini, Kadir memberikan sejumlah masukan untuk mendukung kesinambungan operasional dan peningkatan mutu layanan rumah sakit.

Baca Juga  Usai Dilakukan Uji Lab, Pertamina Pastikan Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Dirjen Migas

Direktur RS Siloam Ambon, Paulus Triaji Hadiwijaya, menyampaikan apresiasinya atas kunjungan Dewas BPJS Kesehatan.

“Kami menyambut baik setiap masukan positif demi peningkatan mutu layanan. Prosedur pelayanan yang sudah berjalan baik akan terus kami pertahankan dan tingkatkan,” tegas Hadiwijaya.

Dalam rangkaian kegiatan di Provinsi Maluku, Dewas BPJS Kesehatan juga melakukan supervisi ke RSUP Dr. Johannes Leimena Ambon, serta fasilitas kesehatan lainnya di Kabupaten Maluku Tengah seperti RSUD Banda dan Puskesmas Walang Banda Neira.

Supervisi ini merupakan bagian dari komitmen BPJS Kesehatan dalam mendorong transformasi mutu layanan JKN, sekaligus memastikan pemerataan akses dan kualitas pelayanan kesehatan rujukan di wilayah timur Indonesia. (PT)

Share :

Baca Juga

Economy

OJK Maluku Luncurkan Program Gencarkan Edukasiku di Bulan Inklusi Keuangan 2024

Economy

Harmoni Energi Kebaikan, Pertamina Bersama Hiswana Migas Berikan Santunan Anak Yatim 

Economy

BPIP dan Pemkot Ambon Perkuat Gerakan Kebajikan Pancasila di Kota Musik Dunia

Economy

Bantuan Terus Mengalir untuk Masihulan, Yayasan Kakehang Peduli Maluku Turun Tangan

Economy

Pastikan Kelancaran Pilkada 2024, Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Lakukan inspeksi ke Sejumlah SPBU

Economy

Sinergi dengan TNI, Perkuat Penjaminan Layanan Kesehatan Bagi Seluruh Prajurit

Economy

DPRD Kota Ambon Gelar Expo 2025: Dorong UMKM dan Edukasi Publik

Economy

Kominfo, Dorong Manfaatkan Media Digital untuk Ekonomi Kreatif