Home / Economy

Sabtu, 9 Agustus 2025 - 20:04 WIB

Cluster GM Swiss-Belhotel Ambon dan Zest Hotel Ambon Hadiri Pisah Sambut Pimpinan General Manager PLN UIW Maluku dan Maluku Utara

Ambon, PT – Cluster General Manager Swiss-Belhotel Ambon dan Zest Hotel Ambon, Bapak I Ketut Gunarta, turut hadir dalam acara pisah sambut pimpinan General Manager PLN UIW Maluku dan Maluku Utara yang diselenggarakan di Zest Hotel Ambon.

Acara ini menjadi momen penting untuk memberikan apresiasi atas pengabdian dan dedikasi Bapak Awat Tuhuloula yang telah menjabat sebagai General Manager PLN UIW Maluku dan Maluku Utara periode 2022–2025.

Selama masa kepemimpinannya, PLN telah memberikan dukungan yang signifikan terhadap berbagai kegiatan dan inisiatif di Kota Ambon, termasuk kemitraan dengan sektor perhotelan.

Baca Juga  Pasar Modal Indonesia Restorasi Terumbu Karang di Maluku Tengah  

Dalam kesempatan tersebut, Bapak I Ketut Gunarta menyampaikan ucapan terima kasih atas kerja sama dan dukungan yang telah diberikan oleh Bapak Awat Tuhuloula.

Beliau juga berharap silaturahmi yang baik ini dapat terus terjaga di masa yang akan datang.

Tak hanya itu, manajemen Swiss-Belhotel Ambon dan Zest Hotel Ambon juga menyerahkan cendera mata khas Maluku sebagai bentuk penghargaan dan kenang-kenangan atas kerja sama yang telah terjalin.

Baca Juga  Kunjungan Wamenkumham ke Negeri Rutong, Pengakuan Negeri Adat dan Dorongan Keadilan Anggaran untuk Provinsi Kepulauan

Acara ini sekaligus menjadi ajang perkenalan Bapak Noer Soeratmoko sebagai General Manager PLN UIW Maluku dan Maluku Utara yang baru.

Manajemen Swiss-Belhotel Ambon dan Zest Hotel Ambon menyampaikan selamat datang dan sukses atas amanah baru yang diemban, dengan harapan dapat terus bersinergi dalam membangun kemajuan Maluku dan Maluku Utara. (PT)

Share :

Baca Juga

Economy

Pj Walikota Jayapura Dukung Subsidi BBM Tepat Sasaran

Economy

Integrated Terminal Wayame Pastikan Pasokan BBM Aman di Tengah Potensi Cuaca Buruk Akhir Tahun

Economy

Dorong Penataan dan Ketertiban, Walikota Ambon Kembali Tinjau Pasar Mardika dan Batu Merah

Economy

KPw BI Maluku Perkuat Sinergi Pengendalian Inflasi Bersama Pemda

Economy

Wali Kota Ambon: Penertiban Pasar Mardika Berjalan Lancar, Pedagang Wajib Tertib

Economy

KUNJUNGI SMK NEGERI PERTANIAN PEMBANGUNAN, GUBERNUR TANAM CABAI

Economy

Dukung Pemulihan Pasca Bencana, Jasa Raharja Salurkan Bantuan Sosial di Kabupaten Pidie, Aceh

Economy

OJK DAN GEREJA PROTESTAN MALUKU GELAR TOT PENGGERAK DUTA LITERASI KEUANGAN