Home / Kota Ambon

Kamis, 5 Desember 2024 - 11:01 WIB

Soal BOK Maluku, Yan Aslin Noor: Semua Anggaran Ada di Kabupaten/Kota

Yan Asliin Noor

Yan Asliin Noor

Ambon, Pusartimur.com – Pelaksana Tugas ( Plt) Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Maluku, dr. Yan Aslin Noor , M.PH menyatakan, anggaran pembiayaan Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) yang diberikan pemerintah pusat melalui Kementerian Kesehatan RI langsung pada semua Dinas Kesehatan yang ada di 11 Kabupaten/Kota.

“ Kalau terkait anggaran pembiayaan melalui BOK , semua ada di Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota, secara administrasi kami hanya menerima laporan pelaksanaan yang terkait dengan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Provimsi Maluku,” jelas Yan Alian Noor  di ruang kerjanya, Senin ( 2/12/2024).

Yan Alian Noor menuturkan, anggaran pembiayaan BOK  biasanya dikucurkan dari pemerintah pusat pada semua Dinas Kesehatan Kabupaten/kota yang jumlahnya kurang lebih Rp 51 miliar.

Baca Juga  Kodim 1511/Pulau Moa Hadiri Perayaan Natal Polres MBD

”Diperuntukkan untuk membiayai pelayanan kesehatan buat masyarakat yang ada di Provinsi Maluku,” ujarnya.

Mekanisme pembiayaannya diatur sesuai kuota anggaran BOK tersebut pada masing – masing Dinas Kesehatan kabupaten/kota sesuai kebutuhan yang ada untuk pelayanan kesehatan masyarakat sampai di tempat pelayanan pada Puskesmas yang ada di wilayah 11 Kabupaten/ kota

“ Kami tidak mengelola anggaran dan kegiatan dengan menggunakan dana BOK, semua ada di Dinas Kesehatan Kabupaten/kota, yang rincian kegiatan teknisnya ada di sejumlah puskesmas yang tersebar di wilayah Kabupaten/kota di Provinsi Maluku,” ingatnya.

Baca Juga  Hore!!! Pemkot Ambon Bayar Gaji 13

Pelayanan JKM Lebih Dari 98 Persen

Sementara pelayanan kesehatan melalui program Jaminan Kesehatan Masyarakat (JKM ) melalui Dinas Kesehatan Provinsi Maluku di tahun anggaran 2024, sudah lebih dari 98 persen masyarakat menikmati pelayanan kesehatan tersebut.

Pelayanan kesehatan dengan Program JKM itu berkat kerjasama semua pihak, terutama pada lembaga atau badan jaminan kesehatan yang ada di Provinsi Maluku.

” Nah untuk pelayanan buat masyarakat, yang paling penting adalah bagaimana bisa tahu tentang situasi dan kondisi kesehatan masyarakat yang ada di suatu daerah, dan ini dilakukan dengan cara turun langsung ke masyarakat,” pungkasnya. (PT)

Share :

Baca Juga

Kota Ambon

BPJS Kesehatan Gencarkan Transformasi Mutu Layanan JKN

Kota Ambon

Bandar Udara Pattimura Ambon Raih Penghargaan Bandar Udara Sehat 2024

Kota Ambon

Dinkes Kota Ambon Paparkan Capaian Program Prioritas Kesehatan Tahun 2025

Kota Ambon

Pemkot Ambon Buka Seleksi Terbuka 7 Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama

Kota Ambon

KSOP Ambon Sosialisasi Keselamatan, Keamanan Pelayaran dan Tata Kelola Pelabuhan

Hukum dan Kriminal

Kejati Maluku Terima Kunker dan Silaturahmi Danlantamal IX Ambon

Kota Ambon

Pemkot Ambon Ajak ICMI Bersinergi Membangun Kota

Economy

Rencana Alih Fungsi Pasar Wainitu dan Pasar Air Kuning di Ambon, Berikut Penjelasan Wali Kota