Home / Kota Ambon

Selasa, 11 Juni 2024 - 11:12 WIB

Sekkot Buka Sosialisasi Penguatan Kapasitas Kewaspadaan Dini Masyarakat

AMBON, pusartimur.com – Sekretaris Kota (Sekkot) Agus Ririmasse membuka Sosialisasi Penguatan Kapasitas Kewaspadaan Dini, Deteksi Dini Terhadap Keamanan dan Ketertiban Masyarakat yang digelar Badan Kesbangpol, Senin (10/6/24) di Biz Hotel.

Sekkot dalam sambutannya, menjelaskan Kegiatan ini merupakan upaya yang dilakukan baik langsung maupun tidak langsung untuk mendeteksi dan mencegah segala permasalahan yang mempengaruhi penyelenggara pemerintahan.

“Ini upaya dan tindakan kita untuk menangkal segala potensi ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan dengan meningkatkan pendeteksian dan pencegahan dini,” ujar Ririmasse.

Baca Juga  Pengambilan Sumpah dan Janji Tiga Pimpinan DPRD SBB, Kolly Jabat Ketua

Dirinya memberi apresiasi kepada Badan Kesbangpol Kota Ambon atas pelaksanaan kegiatan ini, sebab mengajak masyarakat untuk dapat berperan aktif dalam meningkatkan kewaspadaan dini di wilayah masing – masing.

“Dalam hal ini Kesbangpol telah menjalankan tugas sentral sebagai intelejen daerah dalam melaksanakan deteksi dini dan kewaspadaan di daerah,” tambahnya.

Baca Juga  Gangguan Layanan Telkomsel & IndiHome di Maluku: Telkom Upayakan Pemulihan

Ririmasse berharap melalui pelaksanaan kegiatan ini, setiap elemen masyarakat dibekali dengan kemampuan deteksi dini dan pencegahan dini gangguan keamanan dan ketertiban umum di kelurahan, Desa/Negeri.

“Indikasi dan potensi yang dapat menimbulkan gangguan ketentraman dan ketertiban masyarakat harus dapat dicegah dan diatasi dengan penuh kesiapan dan kewaspadaan,” tandasnya. (PT-02)

Share :

Baca Juga

Kota Ambon

KUNJUNGAN KERJA DIREKTUR TINDAK PIDANA TERORISME DAN KEJAHATAN LINTAS NEGARA PADA JAM PIDUM KEJAKSAAN AGUNG REPUBLIK INDONESIA DI WILAYAH KEJAKSAAN TINGGI MALUKU

Kota Ambon

Kontribusi Bagi Pembangunan Ekonomi Berkelanjutan, Jasa Raharja Raih Penghargaan

Kota Ambon

SADALI HADIRI RAPAT PARIPURNA PENGUMUMAN PENETAPAN PASLON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR MALUKU

Kota Ambon

Keutamaan Zakat, Infak, dan Sedekah dalam Syariat Islam: Peran BAZNAS Kota Ambon dalam Pemberantasan Kemiskinan

Kota Ambon

BPJS Kesehatan Gencarkan Transformasi Mutu Layanan JKN

Kota Ambon

Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Gelar Buka Puasa Bersama

Kota Ambon

Proses Penetapan dan Pelantikan Walikota Baru, Tahapan dan Persiapan Terbaru

Kota Ambon

KEJATI MALUKU LAKUKAN PENCEGAHAN KEKERASAN TERHADAP ANAK DI TELUK AMBON