Home / Uncategorized

Rabu, 13 Agustus 2025 - 11:12 WIB

Pemkot Ambon Bagikan 1.600 Bendera Merah Putih Sambut HUT RI ke-80

Ambon, PT- Pemerintah Kota Ambon membagikan 1.600 bendera Merah Putih kepada masyarakat sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia.

Kegiatan ini dibuka dengan sambutan Walikota Ambon, Bodewin Wattimena, yang dibacakan oleh Asisten I, Selly Kalahatu.

Mengusung tema “Bersatu, Berdaulat, Sejahtera, Indonesia Maju”, gerakan ini bukan sekadar seremoni, tetapi bertujuan menanamkan kembali nilai-nilai patriotisme dan nasionalisme di tengah masyarakat.

Baca Juga  Tekan Angka Stunting, Ketua TP-PKK Ambon Kunker Ke Posyandu di Batu Merah

Program ini menindaklanjuti Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 400.10.1.13 Tahun 2025 serta Surat Edaran Walikota Ambon Nomor 001.2/17/SE/2025 tentang gerakan serentak pembagian bendera merah putih di seluruh kecamatan, kelurahan, desa/negeri, dan perangkat daerah di Kota Ambon.

Pembagian bendera akan berlangsung 1–31 Agustus 2025, melibatkan camat, lurah, kepala desa, dan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk membagikan bendera ke wilayah binaannya masing-masing.

Baca Juga  KAJATI AGOES SP SIDAK PARA JAKSA DI PENGADILAN NEGERI AMBON

“Nilai perjuangan para pendahulu yang merebut kemerdekaan adalah warisan yang harus kita tanamkan dan kembangkan untuk generasi berikutnya,” tegas Bodewin Wattimena dalam sambutan tertulisnya, Rabu 13 Agustus di Desa Wayame.

Melalui pembagian bendera ini, Pemkot Ambon berharap perayaan HUT RI ke-80 semakin semarak, penuh semangat persatuan, dan memperkuat rasa cinta tanah air di seluruh lapisan masyarakat. (PT)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Dishub Ambon Imbau Warga Taat Rambu dan Marka Jalan

Uncategorized

Tingkatkan Kolaborasi, Bandara Pattimura Ambon – Komunitas Bandara Dukung Pembangunan Desa Wisata Laha

Uncategorized

Gubernur Maluku Tekankan Optimalisasi Kinerja OPD untuk Dukung Visi Misi Pemprov

Uncategorized

Dinas Perhubungan Kota Ambon Apresiasi Dukungan DPRD Terkait Penyesuaian Regulasi Baru

Uncategorized

IM3 Freedom Internet Kini Lebih Spesial dengan Kuota Harian, Simpel Kuota dan Banyak Pilihan 

Uncategorized

Cegah dan Tangani Fraud, Kemenkes Kolaborasi Bersama KPK dan BPJS Kesehatan

Uncategorized

KPUD SBB Resmi Tetapkan Asri Arman dan Selfinus Kainama sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten SBB

Uncategorized

SERIUS BANGUN MALUKU INTEGRATED PORT, GUBERNUR MALUKU TEMUI MENKO BIDANG INFRASTRUKTUR DAN KEWILAYAHAN