Home / Economy

Selasa, 29 Juli 2025 - 11:51 WIB

Swiss-Belhotel Ambon & Zest Hotel Ambon Berikan Ucapan Selamat dan Cake Ulang Tahun untuk Peringatan Hari Bhakti TNI AU ke-78

Ambon, PT- Dalam semangat kebersamaan dan penghargaan terhadap jasa para prajurit udara, Swiss-Belhotel Ambon dan Zest Hotel Ambon turut serta merayakan Hari Bhakti TNI Angkatan Udara ke-78 dengan melakukan kunjungan kehormatan ke Kantor Lanud Pattimura.

Dalam kunjungan yang berlangsung hangat tersebut, tim Swiss-Belhotel Ambon dan Zest Ambon secara langsung menyerahkan cake ulang tahun khusus sebagai simbol perayaan dan apresiasi kepada keluarga besar TNI AU. Tim juga disambut secara langsung oleh Komandan Lanud Pattimura, Bapak Kolonel Pnb Sugeng Sugiharto, S.Sos., M.M.

Baca Juga  Goes To Campus, BPJS Kesehatan Sasar Dokter Muda Unpatti

Cluster General Manager Swiss-Belhotel Ambon dan Zest Hotel Ambon, Bapak I Ketut Gunarta, menyampaikan ucapan selamat secara khusus:
“Kami mengucapkan Selamat Hari Bhakti TNI Angkatan Udara yang ke-78. Terima kasih atas pengabdian yang luar biasa dalam menjaga kedaulatan dan keamanan udara Indonesia, khususnya di wilayah Maluku. Semoga sinergi antara Swiss-Belhotel Ambon Group dan TNI AU terus terjalin dengan baik di masa-masa mendatang.”

Baca Juga  Komisi I Fokus Awasi Perusahaan yang Tidak Sesuai UMK di Kota Ambon

Perayaan sederhana ini menjadi bentuk nyata dari komitmen Swiss-Belhotel Ambon dan Zest Hotel Ambon dalam menjalin hubungan baik dengan berbagai institusi di Ambon, sekaligus mempererat tali silaturahmi antar lembaga. (PT)

Share :

Baca Juga

Economy

Sedekah Kuota: Inisiatif Digital Tri Permudah Pelanggan Berbagi Kebaikan di Bulan Ramadan

Economy

Pertamina Patra Niaga Papua Maluku Tambah Suplai 90 Ribu Liter Minyak Tanah untuk Kebutuhan Masyarakat Kota Tual Jelang Natal & Tahun Baru

Economy

Pastikan Kelancaran Pilkada 2024, Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Lakukan inspeksi ke Sejumlah SPBU

Economy

CSR Pertamina AFT Babullah Gandeng Kelompok Binaan Gelar Pelatihan Inovasi Pengelolaan Sampah Jadi Barang Bernilai Ekonomis

Economy

Santunan Jasa Raharja Untuk Korban Kecelakaan Sepeda Listrik, Yulianto : Itu Ketentuan dan Pertanggungjawaban

Economy

Walikota Tual Minta Dukungan Bank Indonesia untuk Digital Farming dan Aplikasi Perikanan

Economy

Usai Dilakukan Uji Lab, Pertamina Pastikan Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Dirjen Migas

DPRD Kota Ambon

Komisi I Fokus Awasi Perusahaan yang Tidak Sesuai UMK di Kota Ambon