Home / Kota Ambon

Selasa, 11 Maret 2025 - 21:18 WIB

VANATH : GUBERNUR MILIKI SPIRIT JADIKAN BPDM SEBAGAI LOKOMOTIF PERGERAKAN EKONOMI DI MALUKU DAN MALUKU UTARA

Ambon, Puaartimur.com – Salah satu Badan Usaha Milik Daerah Provinsi Maluku yakni PT Bank Pembangunan Daerah Maluku dan Maluku Utara menggelar acara Buka Puasa bersama Gubernur Maluku Hendrik Lewerissa dan Wakil Gubernur Maluku Abdullah Vanath, di halaman kantor BPDM Maluku Maluku Utara, pada Selasa (11/3/2025).

Hadir juga pada kesempatan itu Sekretaris Daerah Maluku, Bupati/Walikota, Wakil Ketua DPRD Provinsi Maluku, Komisaris Utama Bank Maluku, Dirut Bank Maluku bersama Dewan Direksi, Pimpinan Lembaga Vertikal, Pimpinan OPD Terkait lingkup Pemerintah Provinsi Maluku, serta para pegawai Bank Maluku.

Wakil Gubernur Maluku dalam sambutannya menyampaikan bahwa Bank Maluku adalah bagian dari organ tubuh Pemerintah Daerah, dimana dalam satu sisi ASN bertugas menjalankan tugas pelayanan kepada masyarakat, sementara keluarga besar Bank Maluku bekerja untuk mendapatkan profit.

Baca Juga  Update Hari Ketiga Operasi SAR: Pencarian Nelayan Hilang di Perairan Kabupaten Buru

“Tentu saja kita berharap bapak/ibu memberikan keuntungan yang besar sehingga memberikan kontribusi terhadap upaya pembangunan di Provinsi Maluku,” ujar Wagub.

Ia menjelaskan setelah dilantik oleh Presiden RI pada 20 Februari 2025 yang lalu, Gubernur dan Wakil Gubernur, mendapatkan hutang yang begitu banyak, dan pada saat yang bersamaan ada kebijakan dari Pemerintah Pusat untuk melakukan efisiensi anggaran.

Baca Juga  KAJATI MALUKU AGOES SP HADIRI RAPAT KERJA JAKSA AGUNG ST BURHANUDIN BERSAMA KOMISI III DPR REPUBLIK INDONESIA.

“Meskipun demikian, kami bersama Bupati/Walikota se-Maluku tetap bersemangat, tapi saya percaya bahwa jika kami melewati masa sulit ini maka sejarah mencatat bahwa kami adalah orang yang hebat, termasuk dengan BPDM yang mampu menghadapi situasi yang sulit,” tambah Vanath.

Ia menjelaskan juga bahwa Gubernur selaku pemegang saham pengendali BPDM, memiliki spirit yang tinggi untuk membuat Bank Maluku berjaya dan menjadi lokomotif pergerakan ekonomi di Provinsi Maluku dan Maluku Utara, dengan berkoordinasi bersama Gubernur Maluku Utara, Gubernur DKI Jakarta, maupun Gubernur yang ada di Pulau Papua, untuk memperluas kerjasama yang ada. (PT)

Share :

Baca Juga

Kota Ambon

Mendikdasmen: Inisiatif Jasa Raharja dan Korlantas Polri dalam Pendidikan Lalu Lintas

Kota Ambon

JELANG KUNKER WAPRES RI, KAPOLDA PIMPIN APEL GELAR PASUKAN

Kota Ambon

Peningkatan Kerja DPRD Kota Ambon Menuju Keberhasilan Tahun 2024-2025, DPRD Gelar Rapat Paripurna IV

Kota Ambon

PENYIDIK PIDSUS KEJATI MALUKU, RESMI TAHAN 2 TERSANGKA KASUS KORUPSI TALUD PENGENDALIAN BANJIR DI KABUPATEN BURU

Kota Ambon

KAJATI MALUKU PIMPIN UPACARA DALAM RANGKA MEMPERINGATI HARI IBU NASIONAL KE-96

Kota Ambon

Demi Stabilitas Keuangan Pemkot, Walikota dan Wawali Ambon Terpilih Sepakat Tunda Pengadaan Mobil Dinas Baru

Kota Ambon

Wali Kota Dukung Penuh SoG Diikutkan Dalam Anugerah Kebudayaan PWI 

Economy

BPPRD Kota Ambon Targetkan Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Pajak Tahun 2025