Home / Economy

Selasa, 27 Agustus 2024 - 10:50 WIB

Pertamina Pastikan Ketersediaan BBM Evakuasi Banjir Bandang

Jayapura, Pusartimur.com- Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku memastikan penyaluran Bahan Bakar Minyak (BBM) dengan jenis Dexlite dan Minyak Tanah untuk membantu operasional alat berat guna penanggulangan bencana alam (banjir bandang) di Kelurahan Rua (26/08/2024).

“Kami berupaya menyalurkan BBM guna percepatan penanggulangan bencana di Kelurahan Rua Ternate,” kata Edi Mangun selaku Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku.

Disaksikan langsung oleh PJ Gubernur Maluku Utara Samsuddin Abdul Kadir, Pertamina memastikan kebutuhan energi selama proses penanganan bencana di Kelurahan Rua dapat terpenuhi.

Baca Juga  Dukung Perayaan Nataru, PT Angkasa Pura Indonesia Cabang Bandar Udara Pattimura - Ambon Bersama Para Stakeholders menggelar Posko Monitoring Angkutan Udara

“Kami bantu ketersediaan pasokan BBM di sekitar lokasi terdampak, termasuk menyiapkan posko untuk membantu evakuasi dan normalisasi kejadian bencana alam,” ujarnya.

Tidak hanya BBM, Pertamina menjamin pasokan Liquefied Petroleum Gas (LPG) bagi Pemerintah Daerah dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) selama masa tanggap darurat di Kelurahan Rua.

“Akan terus kami pantau perkembangan situasi di lokasi terdampak dan memastikan seluruh fasilitas dan stok BBM maupun LPG di Ternate berjalan optimal untuk memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya selama masa tanggap bencana di Kelurahan Rua ini,” imbuhnya.

Baca Juga  Sidak Lembaga Penyalur di Ambon, Pertamina Pastikan Penyaluran Mitan Berjalan Normal

Pertamina juga melayani pelayanan penjualan BBM dan LPG mulai pukul 08.00 s/d jam 19.00 WIT. Selain itu, ketersediaan BBM produk Dexlite juga tersedia di SPBU terdekat dari lokasi yaitu SPBU 8497701 Kalumata, SPBU 8497702 Kampung Pisang dan SPBU 8697702 di Tafure. (PT)

 

Share :

Baca Juga

Economy

Edi Mangun: Pendaftar QR Code Pertalite Capai 66.778 Kendaraan di Papua Maluku

Economy

Tingkatkan Silaturahmi, Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Lakukan Kunjungan Kerja ke Pangdam XVIII/Kasuari

Economy

Perluas Sosialisasi Program JKN, BPJS Kesehatan Cabang Ambon Kunjungi Desa Saparua

Economy

Pertama Kali Raih Penghargaan Keselamatan Migas 2024, Komitmen Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Terhadap Aspek K3

Economy

Harmoni Energi Kebaikan, Pertamina Bersama Hiswana Migas Berikan Santunan Anak Yatim 

Economy

Dorong Indonesia Emas 2045, Pertamina Berikan Beasiswa untuk 520 Mahasiswa Hingga Ke Papua

Economy

Pemerintah Provinsi Maluku Pastikan Ketersediaan Kebutuhan Pokok di Bulan Ramadan

Economy

Branding Ambon City Of Music Terus Berlanjut