Home / Economy

Rabu, 10 Juli 2024 - 14:10 WIB

Stabilisasi Pasokan Harga, Esok Pemkot Adakan GPM

AMBON, Pusartimur.com- Untuk menjaga stabilisasi pasokan harga, besok Pemerintah Kota Ambon akan menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM).

“Gerakan Pangan Murah akan berlangsung di Pelabuhan Enrico, mulai pukul 07.30 WIT,” kata Plt. Kepala Diskominfo Kota Ambon kepada media, Rabu (10/7/2024).

Ia mengatakan, GPM merupakan salah satu implementasi strategi Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) dengan menjaga daya beli masyarakat tetap terjangkau atas kebutuhan pangan yang mengalami kenaikan harga.

Ia mengakui, intervensi ini akan dikoordinasikan oleh OPD Teknis lingkup Pemkot dengan menjual bahan kebutuhan pangan yang lebih murah, dibandingkan harga pasar.

Baca Juga  Wujud Nyata CSR Pertamina Patra Niaga Fuel Terminal Merauke Dukung Pemberdayaan Kelompok Wanita Papua

Oleh karena itu, Bahan Pangan yang akan akan dijual antara lain, beras premium Rp. 55.000/krg, Beras Kita Premium Rp. 60.000/krg, Telur Ayam Rp. 60.000/Rak, Minyak Goreng Rp. 14 000/Liter, Gula Pasir Rp. 16 000/Kg, Bawang Merah Rp. 25. 000/Kg, Bawang Putih Rp. 25.000/Kg, Tomat Rp. 25 .000/kg, Sayur Sawi/Bayam/Kangkung Rp. 6.000/Kg, Cabe keriting Rp. 35.000/Kg, Cabe rawit Rp. 30.000/kg, Ikan Kembung/Lema Rp. 15.000/Kg.

“Pemerintah berharap ada manfaat yang diperoleh masyarakat melalui Gerakan Pangan Murah (GPM) ini, karena ada upaya stabilitas pasokan dan harga pangan,”bebernya.

Baca Juga  Jasa Raharja Serahkan Bantuan di Lubuk Minturun, Sumatra Barat, Pascabencana Banjir Bandang dan Tanah Longsor

Ia menandaskan, Pemkot akan mengupayakan agar kegiatan ini berlangsung secara bertahap dan berkelanjutan sehingga dapat dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat.

” Untuk itu Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Ambon terus berkoordinasi dengan semua pihak sehingga ketersediaan dan harga pangan tetap terkendali,” pungkasnya.

Untuk diketahui, Pada Juni 2024 terjadi inflasi year on year (y-on-y) di Provinsi Maluku sebesar 3,63 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 107,78. Inflasi tertinggi terjadi di Kota Ambon sebesar 4,49 persen dengan IHK sebesar 109,10. (PT-01).

Share :

Baca Juga

Economy

SAMBANGI GUDANG BULOG, VANATH PASTIKAN STOK BERAS TERSEDIA SAMPAI LEBARAN

Economy

Awal Tahun 2025 Investor Pasar Modal Lampaui 15 Juta

Economy

Komisaris Utama Pertamina Patra Niaga Tinjau Langsung Keamanan Pasokan BBM Dan LPG di Maluku Utara

Economy

PT Pertamina (Persero) Berikan Bantuan Sarana dan Prasarana Laboratorium Farmasi ke Yayasan Al-Barakah Abepura

Economy

Indosat Ooredoo Hutchison Pertahankan Profitabilitas dan Perkuat Fondasi Bisnis di Tengah Dinamika Pasar yang Menantang

Economy

PERINGATI HARI KONSUMEN NASIONAL, PASKAH HINGGA HARI KARTINI, PT ANGKASA PURA INDONESIA BANDARA PATTIMURA AMBON BERIKAN GIFT KEPADA PENUMPANG

Economy

Tegakkan Kepatuhan, BPJS Kesehatan Sinergi Dengan Kejaksaan

Economy

Berwisata Bahari di Kapal Phinisi Makassar Ambon, – Kapal