Home / Economy

Kamis, 16 Oktober 2025 - 11:22 WIB

Bantuan TJSL InJourney Airports untuk Rumah Ibadah di Bandara Pattimura

Ambon, PT-  PT Angkasa Pura Indonesia melalui Bandara Pattimura Ambon kembali merealisasikan komitmennya dalam Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Tahun 2025.

Melalui program bertajuk Injourney Airports Revitalisasi Rumah Ibadah, Bandara Pattimura menyalurkan bantuan untuk renovasi tempat wudhu Masjid Al-Zam Zam Dusun Air Manis Negeri Laha serta revitalisasi Gereja GPM Lanud Pattimura.

Penyaluran bantuan ini dilaksanakan secara bertahap, yakni pada 14 dan 26 Agustus 2025. Kedua kegiatan tersebut dihadiri oleh General Manager Bandara Pattimura Ambon beserta jajaran pejabat dan karyawan, tokoh agama, pengurus rumah ibadah, serta masyarakat dan jemaat sekitar.

Baca Juga  Indosat Ooredoo Hutchison Memberdayakan Sektor Perbankan dan Keuangan Indonesia Melalui AI yang Berdaulat

General Manager Bandara Pattimura Ambon dalam sambutannya menyampaikan bahwa program TJSL bukan hanya berfokus pada aspek pendidikan, tetapi juga mendukung pembangunan sarana prasarana keagamaan yang menjadi bagian penting dari kehidupan sosial masyarakat.

“Melalui bantuan ini, kami berharap fasilitas rumah ibadah di sekitar bandara semakin layak, bersih, dan nyaman digunakan, sehingga masyarakat dapat beribadah dengan lebih khusyuk.

Selain itu, kegiatan ini juga mencerminkan semangat kebersamaan, toleransi, serta kepedulian sosial yang terus kami jaga di Ambon. Injourney Airports akan terus berupaya hadir memberikan manfaat nyata dan menjadi mitra yang andal bagi masyarakat sekitar bandara,” ujar General Manager Bandara Pattimura Ambon.

Baca Juga  Pemkab SBB Fokus Selesaikan Masalah Aset untuk Lanjutkan Pembangunan Kantor DPRD

Pelaksanaan kegiatan ini sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) No. 11 tentang Kota dan Permukiman yang Berkelanjutan, serta mendukung arah kebijakan nasional melalui Asta Cita No. 4 yang menekankan pada peningkatan pemerataan pembangunan, kesejahteraan, dan kualitas hidup masyarakat. (PT)

Share :

Baca Juga

Economy

PT Jasa Raharja –  POLRI Perpanjang Perjanjian Kerjasama 

Economy

Sinergi dan Kolaborasi BPPP Provinsi Maluku Bersama Kepala Perwakilan BI Maluku Dorong Penguatan Sektor Perikanan

Economy

Jasa Raharja dan Forkopimda Provinsi Maluku Tinjau Posko PAM Idul Fitri 1446 H

Economy

Kepala Jasa Raharja Kantor Wilayah Maluku Hadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Persiapan Pengamanan Idul Fitri 1446 H Tahun 2025

Economy

Penghargaan GI BEI 2025: Apresiasi Kinerja dan Kontribusi Galeri Investasi BEI

Economy

Maknai Hari Keselamatan Transportasi Tahun 2025 Jasa Raharja ajak seluruh pihak ambil Peran Tingkatkan Kesadaran Berkeselamatan

Economy

Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) Jasa Raharja Diwakili PJJR Samsat Masohi Bersama Para Stakeholder

Economy

Safari Ramadhan Kelima Pemkot Ambon, Lekransy :  Gubernur Maluku Hadir, 100 Paket Sembako Dibagikan